Beda dengan Anime Lainnya, 6 Hal Unik yang Terasa Saat Nonton Ousama Ranking!
Apa sebenarnya yang membuat pengalaman nonton Ousama Ranking terasa begitu unik dibandingkan dengan anime yang lainnya?
Anime & Manga | 23 March
Oleh Ikhsan Andita
Ousama Ranking, atau dikenal juga sebagai Ranking of Kings, adalah salah satu dari sekian banyak anime yang diakui oleh mayoritas komunitas pecinta anime sebagai serial anime yang berkualitas. Anggapan itu timbul karena setelah nonton Ousama Ranking pasti akan merasakan sesuatu yang berbeda dari penyajian anime modern lainnya.
Apa sebenarnya yang membuat pengalaman nonton Ousama Ranking terasa begitu unik dibandingkan dengan anime yang lainnya? Yuk kita bahas 6 perbedaan yang terasa saat nonton Ousama Ranking yang tidak kamu alami ketika menyaksikan anime lain!
1. Tidak Mengumbar Fanservice
Mungkin terasa sulit untuk mengajak anggota keluarga untuk menonton anime bersama, karena kebanyakan anime saat ini menghadirkan Fanservice yang menjurus ke konten dewasa ditemukan di setiap anime. Misalnya, Dress Up Darling adalah anime yang fantastis, tetapi memiliki banyak momen fanservice yang akan membuatnya sedikit tidak nyaman untuk ditonton bersama keluarga.
Untungnya, nonton Ousama Ranking tampaknya terasa berbeda karena sama sekali tidak mengumbar fanservice. Artinya Ousama Ranking sepenuhnya aman untuk direkomendasikan kepada siapa pun, dan dapat dinikmati oleh banyak orang dari berbagai kalangan.
2. Gaya Artwork yang Unik
Kebanyakan anime modern lainnya tentu memiliki gaya artwork stereotip yang banyak dianut sebagian besar serial anime di masa kini. Sebaliknya, gaya artwork anime Ousama Ranking merupakan suatu penghormatan terhadap gaya artwork manga aslinya, sekaligus menggabungkan beberapa estetika yang lebih modern.
Di atas semua itu, gaya artwork Ousama Ranking berhasil menangkap semacam estetika anime klasik yang terlihat di anime-anime ikonik dari tahun 1980-an dan 1990-an seperti My Neighbor Totoro, Howl's Moving Castle, atau Princess Mononoke.
Bukan hanya gaya artwork yang terasa berbeda saat nonton Ousama Ranking, tetapi juga animasinya. Serial anime ini tidak hanya menampilkan animasi yang luar biasa ke dalam setiap adegan pertarungan pentingnya, tapi cara penyajiannya juga sangat berbeda.
Contohnya saja adegan konfrontasi antara Bojji dan lawannya di episode 21. Anime ini bisa saja menyajikan pertarungan itu dengan adegan yang biasa ditampilkan anime lainnya. Namun sebaliknya, anime Ousama Ranking memutuskan untuk membesar-besarkan adegan ini seolah-olah Bojji melawan musuhnya dalam bentuk aslinya, yang membuat adegan pertarungan tersebut 2 kali lebih memukau secara visual.
3. Menentang Stereotip Konstan yang Kerap Ada di Anime Lainnya
Sosuke Toka sang Kreator dari serial Ousama Ranking ini, pasti sudah familiar dengan setiap stereotip karakter dan cerita yang kerap selalu ada di anime lainnya. Karena itulah Toka dengan ahli menghindari semua hal klise itu dengan baik dalam serial Ousama Ranking.
Singkatnya, kamu tidak akan menyaksikan cara suatu karakter yang biasanya bertindak, atau solusi pemecahan masalah yang klise dan sering ditemukan dalam anime lainnya saat nonton Ousama Ranking. Karena itulah alur cerita Ousama Ranking jadi sulit ditebak dan terasa lebih menyenangkan untuk diikuti.
Baca Juga :
- 7 Buah Iblis Mytical Zoan yang Sejauh Ini Sudah Diketahui di One Piece!
- 10 Fakta Yuta Okkotsu Jujutsu Kaisen, Protagonis di Jujutsu Kaisen 0
- 15 Fakta Tentang Kanao Tsuyuri Dari Kimetsu No Yaiba
4. Tidak Ada Karakter yang Murni Bersifat Baik atau Jahat
Untuk lebih mendalami alasan bahwa dengan nonton Ousama Ranking, kamu akan dapat pengalaman yang unik karena para karakternya. Tidak satupun dari karakter pemeran utamanya yang murni bersifat baik atau jahat. King Bosse misalnya, karakter itu seiring dengan berjalannya cerita dia banyak mengungkapkan masa lalunya yang bermasalah, dan bukan lagi dipandang sebagai raja tak terkalahkan yang benar-benar baik seperti awal penampilannya.
Tokoh antagonis seperti Ouken digambarkan sebagai seorang psikopat abadi yang memancarkan aura mirip Orochimaru dari serial Naruto. Namun sebenarnya dia memiliki latar belakang tragis yang membuat kepribadiannya saat ini menjadi semakin memilukan. Setiap karakter di Ousama Ranking sepenuhnya tidak sepenuhnya hitam atau putih, dan membuatnya terasa sangat unik untuk disimak.
5. Pengembangan Karakternya Lebih Diutamakan dibanding Adegan Actionnya
Saat nonton Ousama Ranking, kita disuguhi cukup banyak banyak adegan, meskipun episode pertama serial anime tersebut mungkin membuat kita semua berpikir sebaliknya. Bahkan jika Bojji tidak terlibat dalam banyak perkelahian, dia bukan satu-satunya karakter yang akan menjadi fokus episodenya.
Tapi walaupun momen-momen berorientasi action ini dianimasikan dengan indah, adegan action tersebut tidak pernah terasa seperti inti dari serial ini. Inti dari serial ini terletak pada saat-saat emosional yang begitu nyata, dimana momen pengembangan karakter dan adegan percakapan adalah fokus yang sebenarnya dari anime ini.
6. Karakter Anak Kecilnya Tidak Dibuat Menyebalkan
Karakter utama untuk Ousama Ranking ini adalah anak-anak kecil. Prince Bojji adalah seorang anak kecil, Kage adalah seorang anak kecil, Prince Daida adalah seorang anak kecil. Namun semua karakter anak kecil dalam anime ini sangatlah dibuat fantastis secara keseluruhan.
Biasanya di anime lainnya, karakter anak-anak berkesan menyebalkan dengan desain karakter yang cukup buruk. Karakter anak-anak biasanya dihadirkan sebagai beban, yang kerap menyebabkan karakter lainnya terbunuh terlalu cepat, terluka parah, atau hanya ditempatkan pada posisi yang buruk pada alur ceritanya.
Tetapi ketika nonton Ousama Ranking, hal unik yang terasa adalah para karakter anak-anak hadir dengan sangat menyenangkan dan seringkali membuat keputusan yang lebih cerdas daripada karakter orang dewasanya. Dan lucunya, seiring berjalannya cerita, semakin banyak karakter dewasa yang malah menjadi lebih kekanak-kanakan, seperti misalnya Domas atau bahkan Miranjo.
Nah, demikianlah pembahasan 6 perbedaan yang terasa saat nonton Ousama Ranking dibanding anime lainnya . Menurut kamu apakah ada lagi perbedaan yang terasa saaat nonton Ousama Ranking dibanding anime lainnya yang belum dibahas di sini? Boleh ditulis di kolom komentar ya jika ada.
Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Nantikan informasi seputar anime, manga, film, game, dan gadget lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Cek promo terkini dari Dunia Games, kalian bisa dapatkan infonya dari aplikasi Dunia Games yang bisa kalian Download langsung di website duniagames.co.id.
Yuk download sekarang aplikasinya dan nantikan promo bonus serta kejutan lainnya! Cuma di Dunia Games saja, beli voucher game dapat extra bonus kuota internet!
Baca Juga >>> Daftar 10 Karakter Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.