Pembelian Cepat
0 min reading

Ini 15 Fakta Pieck Finger Shingeki no Kyojin, Cart Titan yang Melayani Marley

Ada beberapa fakta seputar Pieck Finger Shingeki no Kyojin yang mungkin belum kalian ketahui. Apa saja sih? Simak pembahasannya di sini!

Anime & Manga | 11 September

2021-09-10T15:19:44.000Z

Pieck Finger merupakan salah satu karakter di Shingeki no Kyojin yang tidak begitu diperhatikan, tetapi cukup disukai karena wajahnya yang cantik. Ada beberapa fakta menarik seputar Pieck Finger Shingeki no Kyojin yang mungkin belum kalian ketahui.

Apa saja sih fakta-fakta menariknya? Nah daripada kalian penasaran, mending langsung saja yuk simak baik-baik pembahasnnya di bawah ini!

1. Pertama Kali Tampil di Season 3 Episode 16, dan Bab 74 di Manga

Penggemar setia mungkin tidak begitu menyadari soal kapan Pieck pertama kali muncul. Ternyata, Pieck melakukan debutnya lebih awal dari yang telah kita kira.

Pieck pertama kali muncul sebagai Cart Titan di anime season 3 episode 16, sedangkan untuk manga kemunculan pertama Pieck ada di bab 75 (volume 18).

2. Salah Satu Pewaris Titan Shifter

Dari sembilan Titan Shifter yang ada, Pieck Finger merupakan salah satu orang yang mewarisi Cart Titan. Cart Titan merupakan Titan berkaki empat yang memiliki daya tahan tinggi, memungkinkan Pieck untuk tetap berubah dalam jangka waktu yang panjang.

Pieck juga mampu bertransformasi berkali-kali tanpa harus perlu istirahat -- tidak seperti Titan Shifter lainnya. Cart Titan juga punya kecepatan yang hampir menyaingi Jaw Titan.

Pieck juga merupakan salah satu dari sedikit pewaris Titan yang mampu berbicara dengan lancar tanpa masalah dalam bentuk Titan-nya.

3. Bisa Bertahan Dalam Bentuk Titan Selama 2 Bulan

Cart Titan terkenal karena daya tahannya yang kuat, tetapi banyak yang tidak mengetahui bahwa Pieck bisa bertahan dalam bentuk Titan selama 2 bulan lamanya. Pieck mampu menjaga bentuk Titan-nya, hingga ototnya bertindak seperti gerakan Titan bahkan setelah Pieck berada dalam bentuk manusia.

Ketahanan ini sangat luar biasa hebat, mengingat kebanyakan Titan Shifter hanya dapat mempertahankan bentuk Titan mereka paling lama hanya beberapa jam saja.

Pieck juga mengatakan bahwa dia bisa melakukan ratusan transformasi berturut-turut tanpa harus merasa kelelahan.

4. Sering Lupa Bagaimana Caranya Berjalan

Pieck memang dapat bertahan dalam bentuk Titan-nya dengan sangat lama karena itu merupakan spesialisasi dari Cart Titan sendiri. Namun, karena wujud Cart Titan berjalan dengan empat kaki, Pieck seringkali lupa caranya berjalan dengan dua kaki setelah keluar dari wujud Titan.

Selama peperangan di Marley, Pieck menyatakan bahwa dia telah menghabiskan waktu berbulan-bulan dalam bentuk Cart Titan, dan sebagai hasilnya dia mulai berjalan dengan bantuan otak karena lupa bagaimana cara untuk berjalan.

Pieck juga pernah terlihat berjalan merangkak dalam wujud manusianya.

5. Titan Shifter dengan Ukuran Paling Pendek

Tidak seperti kebanyakan Titan Shifter yang ukurannya melebihi 10 meter, Cart Titan milik Pieck hanya setinggi 4 meter saja -- menjadikan Cart Titan sebagai jenis Titan terpendek yang bisa dikendalikan oleh manusia. Terlebih lagi, cara berjalannya dengan empat kaki membuat Cart Titan terlihat sangat pendek.

Meski demikian, Cart Titan yang hanya setinggi 4 meter memberinya banyak sekali kelebihan, seperti keleluasaan dalam bergerak hingga menyaingi kecepatan Jaw Titan, serta Cart Titan juga bisa dilengkapi dengan berbagai aksesoris untuk peperangan.

6. Melayani Marley, Tetapi Ingin Melihat Kebebasan Eldia

Pieck merupakan satu-satunya karakter dalam seri Shingeki no Kyojin yang sangat menghormati kedua belah pihak -- Marley dan Eldia. Meski dirinya telah melayani Marley sejak kecil, Pieck sangat ingin melihat para Eldia diberi kebebasan lebih.

Dia menggunakan kecerdasannya untuk membuktikan bahwa para Eldia tidak hanya sekadar warga rendahan, tetapi lebih dari itu. Pieck juga sangat mengharapkan semuanya damai, tidak ada peperangan lagi. Maka dari itu dia bersedia mengesampingkan tujuannya untuk menghentikan Eren Yeager.

7. Tidak Begitu Percaya Pada Marley, Tetapi Sangat Peduli dengan Rekannya

Meskipun telah mengabdikan diri para Marley sejak kecil, ternyata Pieck tidak begitu mempercayai Marley, tetapi dia sangat peduli dengan rekan-rekannya terutama pada calon Warrior seperti Porco dan Gabi.

Pieck pernah mengatakan pada Gabi bahwa dia tidak akan pernah mengkhianati rekan-rekannya, meskipun dia tidak mempercayai Marley sepenuhnya.

Baca Juga:

8. Menjadi Warrior untuk Menyelamatkan Ayahnya

Kebanyakan para Warrior memiliki pola pikir yang sama, yaitu kebebasan dan kemuliaan bagi Marley dan Eldia.

Namun, Pieck merupakan satu-satunya Warrior dengan pola pikir berbeda. Meski dia tertarik pada kebebasan Eldia, alasan utama mengapa Pieck menjadi Warrior adalah untuk menyelamatkan ayahnya yang sakit.

Sebagai orang Eldia yang tinggal di Marley, ayah Pieck tidak mendapat izin untuk mendapat sumber daya yang dibutuhkan untuk bertahan dari penyakitnya. Jadi, Pieck mengorbankan hidupnya sendiri untuk menyelamatkan ayahnya.

9. Ibunya Meninggal Sejak Pieck Kecil

Memang kebanyakan karakter di Shingeki no Kyojin memiliki masa lalu yang kelam, termasuk dengan Pieck. Meski kehilangan ibunya sejak kecil dan diperlakukan sebagai kaum rendahan oleh pihak Marley, tetapi Pieck sama sekali tidak memicu atau kebencian -- Pieck masih berjuang untuk perdamaian.

10. Kecerdasan Pieck Mengatasi Kelemahan Fisiknya

Banyak yang mengatakan bahwa Cart Titan merupakan Titan Shifter terlemah dari yang lain, karena bentuknya yang pendek, dan hanya mengandalkan daya tahan untuk berubah dalam waktu lama saja. Tetapi, kepintaran Pieck yang jenius dalam bentuk Titan dan manusianya menjadikan Pieck sebagai salah satu Titan Shifter paling kuat.

Memang banyak orang yang mampu memusnahkan Pieck dalam pertarungan dengan mudah, tetapi Pieck memiliki strategi yang tepat untuk mengalahkan semua lawannya. Inilah yang menjadi alasan mengapa Pieck bisa bertahan di dunia yang sangat kejam, di mana satu kesalahan dapat menyebabkan kematian.

11. Cart Titan yang Unik, Bisa Menggunakan Berbagai Perlengkapan

Alasan lain mengapa Cart Titan Pieck merupakan salah satu Titan Shifter terkuat adalah karena ia bisa menggunakan berbagai perlengkapan unik. Sejauh ini, kita bisa melihat bahwa Cart Titan telah menggunakan lebih dari dua perlengkapan tambahan yang digunakan untuk peperangan.

Faktanya, Cart Titan juga dilengkapi dengan berbagai perlengkapan unik yang bakal memaksimalkan kekuatan dari Cart Titan itu sendiri.

12. Karakter Shingeki no Kyojin yang Sangat Baik

Tidak seperti kebanyakan karakter lainnya yang hanya mementingkan diri dan kaum mereka sendiri, Pieck tidaklah seperti itu. Seperti yang sudah disebutkan di atas bahwa Pieck masih mementingkan perdamaian kedua belah pihak, meskipun dirinya telah diperlakukan sebagai orang rendahan selama ini.

Pieck juga tidak seperti Eren, yang memicu peperangan hanya karena masa lalunya yang begitu traumatis. Faktanya, sepanjang hidup Pieck tidak pernah memicu kekerasan atau kebencian.

Meski dirinya tidak mempercayai Marley, tetapi dia masih tetap peduli terhadap sesamanya -- terutama pada rekan-rekannya sesama prajurit seperti Gabi, Falco, Reiner, dan yang lainnya.

13. Desain Karakter Pertamanya Merupakan Pria Tua

Sebelum memperlihatkan wujud manusianya, banyak sekali penggemar yang berteori bahwa pewaris Cart Titan adalah pria paruh baya karena kebanyakan Titan Shifter mengambil fitur muka dari wajah manusianya. Namun, siapa yang menyangka bahwa Titan dengan bentuk konyol berisikan gadis cantik berambut panjang!

Awalnya memang Hajime Isayama sendiri berencana untuk membuat pewaris Cart Titan sebagai pria tua bernama Oliver Pieck, tetapi editornya telah membujuk Isayama sendiri untuk membuat Pieck Finger sebagai gantinya.

Jika memang benar Oliver Pieck yang muncul, mungkin nantinya Cart Titan tidak begitu populer seperti sekarang.

14. Disukai Penggemar Karena Penampilannya

Pieck Finger merupakan salah satu karakter wanita dengan penampilan yang begitu atraktif. Pieck merupakan seorang wanita dengan rambut hitam panjang yang terlihat berantakan, hidung mancung dan mata berwarna coklat yang terlihat santai. Dia mengenakan baju putih, jas panjang, dan rok yang panjang hingga ke mata kaki.

Penampilannya yang sederhana ternyata sangat disukai oleh para penggemar, terutama setelah ia muncul di dalam anime. 

Tak mengherankan kenapa banyak orang yang menjadikan Pieck Finger sebagai waifu, meski dirinya masih kalah populer dengan karakter wanita lainnya.

15. Berada di Posisi Ke-21 Dalam Hal Popularitas Karakter

Meskipun banyak orang yang terlihat menyukai Pieck, tetapi faktanya karakter ini tidak begitu populer. Hal ini dibuktikan pada jajak pendapat popularitas karakter ketiga, di mana Pieck hanya berada di posisi ke-21, bersamaan dengan Connie Springer dan Gabi Braun.

Nah itulah pembahasan mengenai 15 fakta Pieck Finger Shingeki no Kyojin yang mungkin belum kalian ketahui. Bagaimana sih pendapat kalian soal karakter yang satu ini? Coba tulis tanggapan kalian di kolom komentar di bawah ini!

Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. 

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >> Pembahasan Lengkap Attack on Titan Bab 139: Ungkap Akhir yang Bahagia?

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Patch Note Perdana League of Legends Wild Rift, 3 Champion Terkena Nerf!

Games | 18 June

15 Fakta Stakar Ogord, Kapten Ravagers yang Diperankan Sylvester Stallone

Movie | 20 May

Lama Menghilang, Game Parakacuk Akhirnya Rilis Trailer Baru!

Games | 14 February

Nasib Senor Pink Terungkap di One Piece Episode 1101!

Anime & Manga | 22 April

Yuk Nonton Serunya Punipun Main Holocure di DG Livestream!

Berita | 05 October

[REVIEW] Western Digital WD_BLACK P40 Game Drive SSD, Kencang untuk PC dan PS5

Gadget | 09 November

Reverse Sweep is Real, Team Lilgun Raih Kemenangan 2-1 atas Team Flash!

Mobile Legends | 04 December

Streamer Valorant, Kyedae Didiagnosis Terkena Kanker

Berita | 03 March