9 Kakak-Adik Ninja Terkuat di Serial Naruto dan Boruto, Persaudaraan yang Dahsyat
Didukung oleh tali persaudaraan yang erat dan kuat, 9 kakak-beradik di serial anime dan manga Naruto dan Boruto ini merupakan kombinasi ninja yang mematikan!
Anime & Manga | 16 February
Oleh Kontributor DG
Ninja-ninja di dunia Naruto pada umumnya memang bertarung dalam regu kecil beranggotakan empat orang. Akan tetapi, ada juga kombinasi dua-tiga bersaudara yang tidak kalah mematikan, loh! Yuk kita lihat daftar kombinasi kakak-adik terkuat di serial Naruto dan Boruto.
9. Sakon dan Ukon
Anak buah Orochimaru yang menjadi pemimpin Regu Empat Ninja Otogakure. Keduanya memiliki kekkei genkai aneh untuk memecah molekul tubuh mereka, kemudian menyatu dengan satu sama lain atau bahkan dengan tubuh orang lain dan menghancurkannya dari dalam.
8. Mangetsu dan Suigetsu Hozuki
Mangetsu dan Suigetsu Hozuki merupakan dua bersaudara asal Kirigakure yang menguasai teknik Suika no Jutsu untuk mengencerkan tubuh dan sangat lihai berpedang, sampai-sampai disebut sebagai Kedatangan Iblis Kedua; Iblis Pertama merujuk pada keganasan Zabuza Momochi. Mangetsu sendiri diduga merupakan pemilik pedang legendaris Hiramekirai sebelum dipegang oleh Chojuro.
7. Kinkaku dan Ginkaku
Dua Bersaudara Emas dan Perak asal Kumogakure. Walau pada masa Perang Dunia Shinobi Pertama Kumogakure memiliki kelompok elit Pasukan Kinkaku, akan tetapi mereka berdua lebih dikenal karena tindakan kriminalnya.
Mereka mencuri Tujuh Senjata Rikudo Sennin lalu ketika Hokage Kedua dan Raikage Kedua mengadakan perjanjian perdamaian, mereka menyerang kedua pemimpin tersebut sampai di ambang kematian. Penampilan Kinkaku dan Ginkaku nampak seperti Kurama karena sempat memakan daging sang Bijuu dan mendapat chakranya ketika mereka ditelan olehnya.
6. Gaara, Kankuro, dan Temari
Tiga bersaudara dari Sunagakure. Bahkan mengesampingkan kekuatan Gaara yang didukung oleh perannya sebagai Jinchuuriki Ekor Satu Shukaku, mereka merupakan trio yang sangat berbahaya. Kankuro dengan pasukan boneka ninjanya mampu meracuni lawan secara diam-diam dan Temari dengan kipas raksasanya bisa membuat badai tajam yang mampu meluluhlantakkan sebuah hutan dalam sekali ayun.
Baca Juga:
- 5 Pasangan Karakter di Naruto Ini Seharusnya Bisa Menjadi Duet Keren dan Hebat!
- 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto Sekarang
- Ini 5 Tokoh Naruto yang Jadi Keren di Boruto, Dari Polos Jadi Sangar!
5. Killer B dan A
Meskipun Killer B dan A bukan saudara kandung -- Killer B awalnya hanya ditugaskan sebagai rekan A saat dia membutuhkan serangan kombinasi -- akan tetapi hubungan kedua ninja itu langsung menjadi seerat keluarga sedarah. Tidak hanya itu, saat terpisah, Killer B menguasai teknik Kakuran Taijutsu dan Acrobat yang sangat sulit diprediksi. Sementara serangan gulat A yang ditenagai Elemen Listrik sangat mengerikan karena kecepatan dan kekuatannya.
4. Madara dan Izuna Uchiha
Pemimpin Klan Uchiha di masa Perang Saudara dan adiknya ini ditakuti lawan-lawannya berkat keahlian mereka bertarung dan memakai Sharingan. Akan tetapi Izuna masih takluk di tangan Tobirama; yang di sisi lain memungkinkan Madara mendapatkan Mangekyo Sharingan Abadi saat Izuna memberikan matanya di ambang kematian, sehingga membuat sang kakak menjadi salah satu ninja paling legendaris di dunia Naruto.
3. Hashirama dan Tobirama Senju
Kakak beradik Klan Senju. Keduanya pernah menjabat sebagai Hokage alias ninja terhebat di Desa Konoha. Hashirama menjadi legenda dunia ninja berkat kekuatan Elemen Kayunya yang luar biasa. Tobirama sendiri dikenal sebagai penemu sejumlah kinjutsu atau teknik terlarang legendaris Konoha, seperti Tajuu Kage Bunshin yang memakan chakra dalam jumlah kelewat besar untuk ukuran manusia biasa dan Edo Tensei yang bisa menghidupkan kembali mereka yang sudah tewas.
2. Indra dan Asura Otsutsuki
Anak laki-laki Rikudo Sennin atau Hagoromo Otsutsuki. Sebagai keturunan Otsutsuki dan leluhur langsung Klan Uchiha dan Senju, kedua sosok manusia ini mempunyai kekuatan mengolah chakra yang luar biasa hebat. Kekuatan terpendam Asura membuatnya dihormati oleh orang-orang namun kekuatan Indra justru membuatnya ditakuti.
1. Hagoromo dan Hamura Otsutsuki
Anak dari Kaguya Otsutsuki. Keduanya mampu bertarung selama berhari-hari tanpa henti demi menghentikan ambisi jahat sang ibu dan SIluman Ekor Satu. Hamura merupakan leluhur langsung Klan Hyuga. Hagoromo sendiri merupakan sosok yang menyebarkan chakra dan ajaran mengolah energi itu ke penduduk Bumi -- yang kemudian disalahgunakan menjadi alat perang ninjutsu.
Lihat foto Naruto terbaru. Gunakan di wallpaper ponsel Anda sekarang!
Download 4K HD gambar naruto untuk seluler dan PC
Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> Sedih, Inilah 3 Karakter Seri Naruto yang Akhirnya Mati di Boruto!
Artikel ini ditulis oleh Sidharta F. Rasidi: Twitter @StoPlayinGame
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.