Gara-gara Kasus Bebek Carok, Tretan Muslim Mengaku Waktunya Main DOTA 2 Terganggu
Perseteruan antara komika Tretan Muslim dan kreator kuliner King Abdi terkait bisnis franchise Bebek Carok menjadi sorotan publik belakangan ini.
Berita | 17 April
Oleh Penulis DG
Perseteruan antara komika Tretan Muslim dan kreator kuliner King Abdi terkait bisnis franchise Bebek Carok menjadi sorotan publik belakangan ini. Dalam klarifikasinya yang tayang di kanal YouTube-nya, Tretan tak hanya menjelaskan duduk perkara di balik kontroversi ini, tapi juga menyisipkan candaan khasnya—termasuk pengakuan bahwa waktunya bermain DOTA terganggu gara-gara urusan ini.
Gara-gara Kasus Bebek Carok, Tretan Muslim Mengaku Waktunya Main DOTA 2 Terganggu
Kronologi: King Abdi Ungkap Rasa Didepak
Amrizal Nuril Abdi alias King Abdi, yang dikenal sebagai finalis MasterChef Indonesia Season 10, sebelumnya mengaku punya peran penting dalam pengembangan konsep Bebek Carok. Sayangnya, ia merasa dikeluarkan dari proyek saat bisnisnya mulai ramai.
Melalui podcast "Kasisolusi" bersama Dery, King Abdi blak-blakan menyebut dunia F&B (food and beverage) sebagai “80 persen pengkhianatan.” Ia juga menyesalkan bahwa kontribusinya dalam proses kreatif tidak lagi dihargai begitu restoran mulai buka banyak cabang.
Klarifikasi Tretan Muslim: Akui Kontribusi, Tapi Tegaskan Soal Resep
Dalam video klarifikasinya yang tayang pada 16 April 2025, Tretan Muslim membenarkan bahwa beberapa ide visual dan konsep Bebek Carok memang berasal dari King Abdi. Namun, ia menegaskan bahwa resep masakan yang digunakan adalah milik keluarganya di Madura.
Tretan juga menunjukkan sisi satir dari konflik ini dengan memilih latar belakang Los Pollos Hermanos, restoran fiktif dari serial Breaking Bad yang juga sarat intrik bisnis kuliner. Tak hanya itu, ia menyamarkan nama King Abdi menjadi "Queen" sepanjang video, menunjukkan gaya sindiran khasnya yang absurd.
“Waktu Main DOTA Terganggu”
Di sela-sela pembahasan serius dan satire tersebut, Tretan secara jujur mengaku bahwa polemik ini mengganggu rutinitas hiburan pribadinya. Tretan mengungkapkan bahwa masalah ini mengganggu waktunya bermain DOTA.
Semoga masalah Bebek Carok ini segera selesai dan Tretan Muslim bisa kembali bermain DOTA 2 dengan tenang.
Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.