Pembelian Cepat
2 min reading

Kouki Uchiyama Gabung Jadi Karakter Baru The Apothecary Diaries!

Memasuki babak kedua dalam cerita animenya, The Apothecary Diaries tambahkan pengisi suara populer Kouki Uchiyama dalam daftar pemeran karakternya.

Anime & Manga | 15 January

2024-01-15T11:04:10.000Z

Anime The Apothecary Diaries saat ini tengah memasuki second cour dalam cerita anime musim pertamanya. Dengan dimulainya babak baru dari anime tersebut, wajah baru dan pengisi suara baru bergabung menjadi pemeran baru dalam ceritanya. Kali ini anime The Apothecary Diaries memperkenalkan Rikuson, yang menjadi bawahan Lakan yang suaranya diisi oleh Kouki Uchiyama.

Karakter Rikuson pertama kali muncul dalam light novel aslinya pada volume 5, dan dia memiliki bakat yang mudah untuk menghafal dan mengenali wajah siapapun yang dilihatnya. Pengumuman kehadiran seiyuu populer ini pertama kali diumumkan dalam akun Twitter/X resmi untuk anime The Apothecary Diaries (Kusuriya no Hitorigoto).

Cour kedua anime ini pertama kali tayang pada 6 Januari 2024 kemarin, dimana lagu pembuka baru dibawakan oleh Uru dengan judul "Ambivalent," dan wacci membawakan lagu tema penutup baru "Ai wa Kusuri" (Love is Medicine). Sebelumnya, anime ini juga mengumumkan pemeran baru lainnya termasuk Takuya Kirimoto sebagai ahli strategi Lakan, dan Kaori Nazuka sebagai wanita istana misterius Suirei.

Anime ini pertama kali ditayangkan pada Oktober 2023 lalu, dimana animenya menceritakan tentang Maomao, seorang perempuan apoteker berusia 17 tahun di kawasan pelacuran yang tiba-tiba diculik dan dijual hingga dia menjadi pelayan di istana kerajaan. Karena pengalamannya tinggal bersama seorang ahli obat, saat di istana Maomao menjadi penasaran akan suatu rumor yang melibatkan misteri kutukan di antara para selir dan dayang-dayang.

Berkat kemampuan, pengetahuan dan ketajaman analisisnya Maomao berhasil menemukan obat untuk sebuah penyakit yang beredar di antara para selir hingga membuatnya bisa naik pangkat dari seorang pelayan di peringkat rendah. Kehidupan Maomao mulai berubah semenjak dirinya hadir di istana, ada banyak misteri yang harus dibongkar dan banyak pengetahuan akan obat-obatan baru yang menarik perhatiannya.

Anime ini disutradarai oleh Norihiro Naganuma di TOHO animation dan OLM, dengan Naganuma yang  juga mengawasi naskahnya. Akinori Fudesaka adalah asisten sutradara, dengan Yukiko Nakatani mendesain karakternya. Animenya saat ini masih ditayangkan dengan babak kedua musim pertama ceritanya yang saat ini sudah dimulai.

Jika kalian membutuhkan informasi lainnya mengenai game, film, anime, atau esports, kalian dapat mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store. Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Guide Guinaifen Honkai Star Rail: Rekomendasi Light Cone, Relic Hingga Tim Terbaik

Games | 04 February

8 Film Horor Tayang Juni 2024 Terbaru yang Siap Bikin Kamu Merinding!

Movie | 09 June

Set Terbaru Spooky Bear dan Eerie Doll PUBG Mobile, Cocok Untuk Couple-an!

Games | 15 February

Nintendo akan Menghentikan Penjualan eShop untuk 3DS dan Wii U pada Maret 2023

Berita | 17 February

Tim Terbaik Jingliu untuk Simulated Universe 7 di Honkai Star Rail

Games | 21 October

[PROFIL] FNOC Kiboy, Roamer Raja Langit Tak Tergantikan di MPL ID S14

Mobile Legends | 08 October

Manga The Fable: Plot Cerita, Detail Lengkap hingga Review

Anime & Manga | 12 November

Preview One Piece Episode 923: Kedatangan Big Mom di Wano!

Anime & Manga | 18 February