Menurut Survey, Inilah Fitur yang Paling Diinginkan Pemain di Grand Theft Auto VI
Fitur apa sih kira-kira yang paling diinginkan penggemar GTA di Grand Theft Auto VI nanti?
Games | 12 June
Oleh Ridwan Hidayah
Tanpa terasa, sudah tujuh tahun semenjak GTA V rilis. Walaupun game ini masih sangat populer sampai sekarang, banyak pemain yang menantikan game selanjutnya. Apakah akan ada Grand Theft Auto VI? Kalau iya, apakah ada bocoran dari Rockstar mengenai game tersebut?
Walaupun hanya berita tentang konfirmasi GTA VI ataupun tanggal rilisnya, penggemar akan senang saat mendengarnya. Walaupun belum ada omongan apapun dari Rockstar mengenai GTA VI, sudah ada rumor beredar yang ramai di sekitar penggemar. Rumor tersebut mengatakan kalau protagonis selanjutnya adalah seorang perempuan.
Tak hanya itu, lokasi ikonis seperti Vice City dan Liberty City juga bisa dikunjungi sebagai bagian dari game dengan map terluas. Bayangkan saja, bagaimana seandainya rumor tersebut benar? Vice City dengan grafis yang lebih tajam akan bisa dikunjungi pemain, lalu tiap gedung bisa diakses.
Itu semua memang terlihat menarik, namun apa sih fitur yang sebenarnya paling diinginkan pemain dari GTA VI? Inverse melakukan survei pada pembacanya dengan menanyakan fitur apa yang paling mereka mau dari GTA VI. Lebih dari 4.000 orang menjawabnya interior yang mendalam.
Baca Juga >> 7 Cara Mendapatkan Uang di GTA Online Secara Cepat untuk Pemula
Selain interior, tampaknya pemain juga ingin adanya lebih banyak bangunan yang bisa dimasuki. Peta Los Santos di GTA V punya luas 50 mil untuk dijelajahi. Sayangnya, dari semua bangunan yang ada di kota itu, hanya sekitar 40 yang bisa diakses. Pemain berharap pada seri selanjutnya mereka bisa mengakses lebih banyak tempat dengan interior yang lebih tajam.
Contohnya seperti pertarungan atau tembak-tembakan yang berlokasi di dalam bangunan. Seharusnya perubahan seperti ini bisa terwujud pada konsol generasi selanjutnya. GTA V tak menjadi game yang mengecewakan karena banyak sekali pemain yang bisa menikmatinya, mulai dari mode offline sampai online.
Para penggemar GTA benar-benar berharap mereka bisa menemukan sesuatu yang baru di GTA VI nanti, entah itu seperti apa yang mereka inginkan atau fitur lain yang tak terduga. Sedikit fakta dari GTA V, Rockstar menyewa gangster sungguhan untuk menyuarakan anggota geng di game tersebut agar lebih terasa sungguhan.
GTA membutuhkan biaya produksi sekitar 137 juta USD untuk pengembangan dan 128 juta USD untuk pemasaran, sehingga total produksi untuk membuat game ini adalah sebesar 265 juta USD. Biaya ini bahkan lebih mahal dari biaya pembuatan film blockbuster Hollywood. Gila banget ya!
Pembuatan game ini juga melibatkan lebih dari 1.000 pengembang di seluruh tempat produksi Rockstar studio, diantaranya Rockstar Games, North Rockstar, Rockstar San Diego, Rockstar Toronto, Rockstar Leeds, Rockstar New England, dan Rockstar London.
Dengan usaha sebesar itu, wajar saja jika GTA V dikagumi banyak pemain. Jika GTA V saja sudah sekeren ini, bagaimana dengan GTA VI ya? Kejutan seperti apa yang akan diberikan Rockstar ke kita? Nantikan saja kabar terbarunya!
Itu tadi sedikit pembahasan tentang fitur apa yang paling diinginkan pemain di GTA VI. Nantikan pembahasan lainya seputar Grand Theft Auto di DuniaGames!
Baca Juga >> 5 Game GTA yang Bisa Dimainkan di Smartphone Android
FANPAGE FACEBOOK: Duniagames
INSTAGRAM: @duniagames.co.id
LINE@: @duniagames
YOUTUBE: Dunia Games
Komentar ( 5 )
Please login to write a document.
DGUSER1003497
085794330252
Balas
DGUSER1003497
Rama saputra
Balas
DGUSER1003497
Rama saputra
Balas
Gusionn
wah beneran ada nih gtavi
Balas
Gusionn
wah beneran ada nih gtavi
Balas