Pembelian Cepat
2 min reading

[OPINI] Akankah Terjadi Pertarungan Antara Luffy vs Coby di Masa Depan?

Mungkin nggak di masa depan akan terjadi pertarungan antara Luffy vs Coby di One Piece. Berikut spekulasinya!

Anime & Manga | 06 April

2020-04-03T16:57:42.000Z

Ketika Luffy dan Coby pertama bertemu, mereka masih belum menjadi apa-apa. Luffy yang baru saja memulai perjalanannya belum memiliki teman, dan Coby yang bercita-cita menjadi prajurit Angkatan Laut masih menjadi budak dari Alvida. Namun sekarang mereka telah menjadi orang besar. Akankah di masa depan akan ada pertarungan antara Luffy vs Coby?

Di One Piece episode 879, Coby yang sudah lama tak diperlihatkan kembali muncul untuk menolong Raja Riku dan Rebecca dari bajak laut. Mereka sedang dalam perjalanan menuju Reverie untuk mengikuti rapat besar kerajaan. Tanpa sengaja, Coby melihat poster buronan Luffy di kabar berita terbaru yang dipegang Rebecca. Ia pun merasa senang dan terharu melihat perkembangan Luffy yang sejauh itu.

Padahal waktu mereka pertama bertemu, Luffy belum menjadi siapa-siapa. Ia hanyalah pemuda dengan mimpi yang rasanya mustahil untuk dicapai, yaitu menjadi Raja Bajak Laut. Namun setelah diakui sebagai Kaisar Laut yang kelima, Luffy menjadi lebih dekat dengan impiannya menjadi Raja Bajak Laut. Begitupun Coby dan Helmeppo yang mendapat latihan keras dari Garp kini telah menjadi prajurit Angkatan Laut yang gagah.

Sebenarnya Luffy sempat bertemu Coby di Water Seven setelah Topi Jerami bertarung melawan CP9. Luffy dan Zoro kaget melihat perkembangan Coby dan Helmeppo yang sudah sejauh itu. Siapa sangka kalau pemuda yang dulunya culun kini telah berkembang menjadi seorang Kapten Angkatan Laut yang gagah. Ketika perang besar di Marine Ford, Coby juga mampu menggunakan Haoshoku Haki secara tidak sengaja. Mungkinkah ia akan menjadi lawan Luffy di masa depan nanti?

Baca Juga >> [OPINI] Petunjuk Tentang Harga Buronan Marco yang Bisa Menapai 2 Milyar Belly!

Coby dan Luffy mirip dengan Garp dan Roger yang menjadi rival sehat. Mereka awalnya memang teman, namun karena profesi Coby, ia terpaksa harus jadi lawan Luffy sebagai bajak laut. Walaupun Roger dan Garp selalu bertarung, pada akhirnya Roger mempercayakan apa yang ia miliki pada Garp, rival abadinya. Sebelum dieksekusi, Roger menitipkan anaknya, Ace pada Garp.

Garp tadinya sempat menolaknya, namun Roger sangat percaya pada Garp kalau ia mau mendengarkan permintaannya sebagai teman baik. Pada akhirnya Garp merawat Ace dan menitipkannya di tempat Dadan. Secara tidak langsung, Luffy mewarisi semangat Roger, sedangkan Coby mewarisi semangat dari Garp. Ini kenapa penulis bisa berspekulasi kalau menjelang akhir cerita One Piece, Luffy akan berhadapan dengan Coby dalam sebuah pertandingan persahabatan.

Tentunya ini akan sangat menarik, karena perkembangan mereka berdua benar-benar pesat. Coby juga menjadi salah satu dari pengguna Haoshoku Haki. Nantikan saja seperti apa pertarungan mereka nanti!

Itu tadi spekulasi tentang Luffy dan Coby yang nantinya akan saling berhadapan. Jika pembahasan ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Simak pembahasan lainnya seputar One Piece di DuniaGames.

Baca Juga >> [OPINI] Bounty 3 Orang Ini Diperkirakan Bakal Lebih dari 1 Miliar Setelah Alur Wano

FANPAGE FACEBOOK: Duniagames

INSTAGRAM: @duniagames.co.id

LINE@: @duniagames

YOUTUBE: Dunia Games

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Keyz Ungkap Rahasia Dewa Bisa Bertahan dari Gempuran EVOS di Game 1!

Esports | 11 September

ASUS Umumkan Jajaran Laptop dan PC Gaming Terbaru dengan AMD Ryzen 4000 Series

Gadget | 11 June

HOK Invitational S3 - Indonesia Qualifier: Daftar Tim, Roster, Nama Pemain, & Coach

Honor of Kings | 13 December

MPL ID S14 - Team Liquid ID Vs Alter Ego Leg 2 Preview

Mobile Legends | 26 September

Geek Fam Buka Suara soal Coach Renz yang Lakukan Selebrasi Jari Tengah, Ada Sanksi?

Mobile Legends | 01 August

6 Karakter Protagonis Teenage Mutant Ninja Turtles, Terinspirasi dari Para Seniman!

Movie | 01 August

10 Film Romantis dengan Tema Unik Ini Akan Temani Hari Valentine Kamu

Movie | 14 February

Inilah 5 Champion League of Legends Wild Rift yang Cocok untuk Para Newbie

Games | 21 October