Pembelian Cepat
1 min reading

Peran Yamato dan Okiku Tertukar di One Piece Episode 1079, Kok Bisa?

Kok bisa sih peran Yamato dan Okiku tertukar di One Piece episode 1079!

Anime & Manga | 17 October

2023-10-17T11:09:09.000Z

One Piece episode 1079 menceritakan keadaan Luffy dan Zoro yang telah pulih dari pertarungan yang sangat lama di Wano. Momonosuke dewasa kini telah menjadi pemimpin Wano yang baru. Lalu apa saja yang mereka lakukan untuk merayakan kemenangan ini? Berikut pembahasan One Piece episode 1079!

Untuk merayakan kemenangan ini, tentu Momonosuke menyiapkan pesta besar-besaran untuk kru Topi Jerami yang telah menyelamatkan Wano dari Kaido dan Orochi. Selain Luffy makan banyak daging dan Zoro minum banyak sake, mereka juga mandi bareng di onsen atau pemandian air panas.

Ada hal yang aneh dalam adegan ini. Yamato merupakan seorang wanita walaupun dia selalu mengaku sebagai Oden (laki-laki). Pada akhirnya, Yamato malah bergabung ke pemandian laki-laki. Sanji yang melihat ini seketika mengalami pendarahan hebat dari mimisan. Tentu yang lainnya juga merasa kaget. Tampaknya hanya Luffy dan Zoro yang tak mempedulikan hal itu.

Di sisi lain, Okiku malah bergabung ke pemandian perempuan. Padahal Okiku merupakan laki-laki walau dia punya wajah seperti perempuan. Anehnya, Nami dan yang lainnya tidak keberatan ketika Okiku meminta izin untuk mandi bareng mereka. Singkatnya, peran kedua orang ini tertukar. Nantikan pembahasan menarik lainnya seputar One Piece di Dunia Games!

Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games.

Baca Juga >> 7 Fakta Marshall D. Teach di One Piece! Musuh Terakhir Luffy di Akhir Cerita?

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

RRQ Hoshi Juara Paruh Musim MPL ID S15, Dominasi Sang Raja!

Mobile Legends | 26 April

Sony Akhirnya Tarik Cyberpunk 2077 Dari PlayStation Store

Games | 18 December

10 Situs Nonton Anime Online di Indonesia

Anime & Manga | 23 May

Daftar Roster Tim Peserta MPL ID Season 13 Paling Lengkap, Banyak Player Impor!

Mobile Legends | 06 March

Setelah Coach Justin, Nama-nama Ini Berpotensi Kolaborasi dengan HOK!

Just For Fun | 05 September

Catat Jadwal DG Con 2022 Berikut, Dijamin Acaranya Penuh Kejutan dan Keseruan!

Event | 24 October

[GIMINDO] Summer Town, Game Mobile Simulasi Virtual Pet yang Wajib Kamu Coba

Games | 18 August

Manga Shadow Eliminator Mulai Terbit di Majalah Shonen Jump!

Anime & Manga | 05 December