Pembelian Cepat
4 min reading

Playoff MPL ID S16 Bisa Tampung 9.000 Orang, Festival Terbesar Sepanjang Sejarah!

Playoff MPL ID S16 dipastikan jadi yang terbesar sepanjang sejarah turnamen.

Mobile Legends | 22 October

2025-10-22T10:01:37.000Z

Playoff MPL ID Season 16 siap mencetak sejarah baru. Untuk pertama kalinya, ajang esports terbesar di Indonesia ini akan digelar di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK2 pada 29 Oktober – 2 November 2025, dengan kapasitas mencapai 9.000 pengunjung. Tak hanya menyajikan pertandingan penuh tensi tinggi, MPL ID S16 juga akan menghadirkan festival terbesar sepanjang sejarahnya — lengkap dengan hiburan, aktivitas komunitas, hingga peluang karier baru bagi generasi muda lewat MPL ID Career Fest.

Ajang ini menjadi puncak perjalanan panjang sepanjang musim reguler, di mana persaingan ketat antar tim telah menelurkan wajah-wajah baru yang siap menantang dominasi para raksasa lama. Immortal Cup dan tiket menuju M7 World Championship kini menjadi taruhan utama, menambah panas atmosfer playoff yang sudah dinanti sejak awal musim.

NICE PIK2 dipilih bukan tanpa alasan. Venue berstandar internasional ini menawarkan pengalaman menonton yang megah, baik dari sisi teknologi, kapasitas, maupun atmosfer yang akan mempersatukan ribuan penggemar MLBB dari seluruh Indonesia. Dengan konsep "festival esports terbesar dan paling interaktif", MOONTON Games ingin menjadikan MPL ID bukan hanya kompetisi, tapi juga perayaan budaya digital dan kreativitas anak muda.

Fase Akhir Perebutan Immortal Cup dan Tiket M7 Dimulai

Tiga tim yang sempat absen dari playoff musim lalu kini berhasil bangkit: NaVi, DEWA United Esports, dan EVOS Esports. Ketiganya akan berhadapan dengan tim-tim elite seperti ONIC dan Bigetron, memulai langkah mereka di babak awal playoff dengan format bracket penuh ketegangan. Di hari pertama, dua laga pembuka yang mempertemukan Alter Ego vs NaVi serta EVOS vs DEWA akan jadi penentu siapa yang naik ke upper bracket dan siapa yang harus berjuang dari lower.

Setiap pertandingan di NICE PIK2 akan menjadi panggung emosional bagi para pemain dan penggemar. Selain gengsi dan trofi, musim ini juga membawa motivasi lebih: kesempatan mewakili Indonesia di M7 World Championship 2026, yang akan digelar di tanah air pada awal tahun depan.

MPL ID Career Fest: “Where Passion Meets Profession”

Lebih dari sekadar turnamen, MPL ID S16 juga menghadirkan inisiatif baru: MPL ID Career Fest, yang akan digelar pada 29–30 Oktober 2025. Inisiatif ini menjadi bagian dari misi besar MOONTON Games untuk memberdayakan talenta kreatif Indonesia, sejalan dengan visi Kementerian Ekonomi Kreatif dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.

“Dengan menghadirkan MPL ID Career Fest, kami ingin tunjukkan bahwa ekosistem esports bukan hanya soal pertandingan, tetapi juga membuka peluang karier yang luas dan nyata. Dari pro player, content creator, hingga pengembang gim dan manajemen tim, semuanya punya peran penting membentuk industri ini,” ujar Martinus H. Manurung, Head of ID Esports Business Development MOONTON Games.

“Program ini juga sejalan dengan arahan pemerintah agar masyarakat bisa memiliki akses karier di industri esports. Kami harap pengunjung bisa mendapatkan inspirasi, wawasan baru, dan bahkan langkah awal menuju karier di dunia ini,” tambahnya.

MPL ID Career Fest akan memiliki tiga pilar utama:

Job Marketplace – menghubungkan talenta muda dengan peluang kerja di dunia game, esports, media, dan teknologi, termasuk open trial dari tim-tim MPL ID.

Meet the Experts – menghadirkan diskusi karier bersama pemain, pelatih, analis, CEO, streamer, hingga pemerintah dengan empat topik utama.

Experience (Guided Tour MPL Arena) – tur eksklusif di balik layar MPL, memberi pengalaman langsung melihat bagaimana tim profesional dan kru bekerja dalam liga terbesar di Indonesia.

Festival Esports Terbesar Sepanjang Sejarah MPL ID

Dengan kapasitas 3.000 orang di area indoor dan 6.000 di area festival, Playoff MPL ID S16 siap menghadirkan atmosfer yang belum pernah ada sebelumnya. Pengunjung akan disuguhi berbagai aktivitas komunitas dan hiburan seperti Superfans Parade, Live Podcast, Teams Performance, Magic Chess: Go Go Activity, Playoff Superfans Cup, hingga Live Karaoke dan Culinary Experience.

MPL ID Festival kali ini benar-benar akan mengubah NICE PIK2 menjadi #LandOfFun versi terbaiknya. Tak hanya menonton pertandingan, pengunjung juga bisa menikmati Exclusive Merchandise, berfoto bersama idola di Meet & Greet, atau sekadar bersantai sambil menonton ulang via Restreamer x Watch Party.

MOONTON Games memastikan semua pengalaman ini bisa dinikmati secara gratis di area festival, menjadikannya sebagai pesta esports paling besar yang pernah diadakan di Indonesia.

Tiket MPL ID Playoff: Ludes dalam Hitungan Menit!

Antusiasme penggemar begitu tinggi hingga tiket Grand Final MPL ID S16 terjual habis hanya dalam hitungan menit. Tak heran, karena setiap tim akan tampil all-out demi meraih gelar juara dan tiket menuju M7 sebagai wakil tuan rumah.

Bagi yang belum kebagian tiket final, masih ada kesempatan untuk menonton langsung laga-laga seru lainnya selama lima hari penuh. Setiap pembelian tiket juga disertai bonus item in-game eksklusif seperti skin Mythic dan Legend. Tiket dapat dibeli melalui website resmi MPL Indonesia dan aplikasi GoPay.

MPL ID S16: Saatnya Esports Indonesia Punya Festival Sekelas Dunia

Dengan skala acara yang begitu besar, MPL ID S16 bukan hanya babak playoff, tetapi sebuah perayaan — kombinasi antara kompetisi, kreativitas, dan komunitas. NICE PIK2 akan menjadi saksi ketika ribuan penggemar bersatu menyemangati tim favorit mereka, sementara generasi muda menemukan peluang karier baru di dunia esports.

Semua mata kini tertuju ke NICE PIK2, tempat sejarah baru akan tercipta. Dari gemuruh penonton hingga sorotan panggung, Playoff MPL ID Season 16 siap menjadi festival esports terbesar — bukan hanya di Indonesia, tapi di Asia Tenggara.

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Imagine Dragons Resmi Jadi Pengisi Soundtrack Serial Animasi Arcane

Movie | 29 October

[Eksklusif] Muthe JKT48 Download Game Car Simulator untuk Belajar Menyetir Mobil

Berita | 17 April

Microsoft Berencana Mengembangkan Game yang Mirip Genshin Impact!

Games | 31 October

Pokemon Tyrunt dan Amaura Rilis di Event Adventure Week 2022!

Pokemon GO | 07 June

Build Xavier Mobile Legends Tersakit 2024, Mage Dengan Burst Damage Tinggi!

Games | 30 April

Nonton One Piece Episode 990: Luffy vs Ulti dan Page One!

Anime & Manga | 06 September

Inilah 5 Kombinasi Item Loadout Free Fire Terbaik

Games | 10 October

10 Fakta Matatabi, Bijuu Ekor 2 yang Sulit Dikalahkan di Naruto

Anime & Manga | 18 February