Pembelian Cepat
2 min reading

[PROFIL] EVOS Bion, Sang Legenda di Esports Free Fire!

EVOS Bion merupakan salah satu pemain legendaris yang menggeluti game Free Fire. Prestasi yang ia ukir juga sangat banyak.

Esports | 11 April

2023-04-11T09:03:22.000Z

EVOS Bion adalah salah satu pemain yang sangat mencuri perhatian di scene esports Free Fire Indonesia. Penampilannya dalam mengemban role sebagai support/grenader memang sudah tidak bisa dipertanyakan lagi karena memiliki ciri khas unik tersendiri yang berbeda dari pemain lain.

Kali ini, penulis akan membahas beberapa profil, fakta menarik, performa di FFML Season 7, hingga prestasi dari EVOS Bion. Ini dia pembahasannya.

Profil EVOS Bion

  • Nama: Abi Faisal Firmansyah
  • Nickname: EVOS Bion
  • Tanggal lahir: 9 Juni 2002
  • Umur: 21 tahun
  • Kota Asal: Depok
  • Agama: Islam
  • Instagram (IG): @evos.bion
  • Youtube: EVOS Bion

Baca Juga:

Fakta EVOS Bion

Awal Mula Karir

Bion mengawali karir sejak tahun 2019, dimana ia bergabung dengan tim Dranix Esports. Bertahan selama hampir satu tahun, ia langsung bergabung dengan tim Island of Gods (IOG). Bersama dengan IOG, Bion memiliki beberapa prestasi salah satunya adalah menjuarai GOPAY Arena tahun 2020.

Berkat performanya yang sangat baik, ia langsung dilirik oleh EVOS Divine pada tahun 2021 hingga sekarang. Saat mengawali karir, Bion memang sudah mempunyai role sebagai support atau grenader. Saat ini, Bion sedang mencari gelar keduanya pada turnamen FFML Season 7.

Performa di FFML Season 7

Meski pada awal turnamen sedikit terseok-seok, namun EVOS Divine tancap gas pada pekan-pekan terakhir regular season FFML Season 7. Mereka berhasil finis di posisi pertama klasemen dengan torehan poin sebesar 661.

Performa ini tidak lepas dari peran support dari seorang Bion. Ia berhasil menjadi pemain penting dari EVOS Divine dan mampu membawa timnya meraih Booyah beberapa kali. Saat ini, EVOS Bion dan tim perlu waspada karena tim-tim seperti First Raiders Eclipse dan SES Alfaink merupakan pesaing kuat mereka.

Prestasi EVOS Bion

Dengan segudang pengalaman yang ia miliki, pastinya EVOS Bion memiliki banyak prestasi. Di antaranya adalah:

  • Juara pertama Piala Presiden Esports 2022
  • Juara pertama Free Fire Master League Season 5 Division 1
  • Juara pertama Free Fire All-Stars 2021: Asia - Bomb Squad
  • Juara pertama GOPAY Arena Championship 2020
  • Juara pertama Free Fire Indonesia Masters Season 2

Dengan prestasi Bion yang sudah berhasil diukir, EVOS Divine tentunya optimistis mereka dapat meraih gelar juara FFML Season 7.

Itulah pembahasan mengenai profil, fakta menarik, performa di FFML Season 7, hingga prestasi dari EVOS Bion.

Jika kalian ingin mendapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games, kalian wajib mengikuti Facebook dan Instagram Dunia Games. Atau kalian juga bisa mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Dengan mengunduh aplikasi Dunia Games, kamu juga bisa dapat kesempatan  top up voucher game lalu mendapatkan extra kuota hingga 3GB!

Baca Juga >> Dunia Games Giveaway Ramadan Idul Fitri 2023, Hadiah Menarik Buat Tambah-tambah THR

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

5 Fakta dari Trailer One Piece Live Action, Tertarik Buat Nonton?

Anime & Manga | 20 June

Weekend Deal Dunia Games - Rise of Nowlin 31 Juli-01 Agustus 2021

Event | 31 July

Bikin Merinding! 7 Hal Menyeramkan yang Terjadi di Film Star Wars

Movie | 03 October

Event Premium Pack Pertama di eFootball Mobile

PES | 01 June

Ekshibisi Esports PON XX Papua 2021 Telah Selesai, Ini Para Pemenangnya!

Berita | 27 September

Kode Redeem Genshin Impact Terbaru Hari Ini 7 Maret 2025!

Games | 07 March

Tidak Hanya Cantik, 5 Pro Player Wanita Indonesia Ini juga Jago Main PUBG Mobile!

Esports | 21 April

MARVEL Future Fight Hadirkan 4 Hero Original di Game, Warriors of The Sky!

Berita | 10 January