Pembelian Cepat
1 min reading

Profil BrandonKent, YouTuber Prank yang Kini Menjadi Channel Gaming

Cek informasi lengkap mengenai profil BrandonKent, YouTuber Prank yang kini berubah menjadi channel gaming, di sini nih.

Games | 13 February

2021-02-11T17:42:24.000Z

Profil BrandonKent, YouTuber Prank yang kini menjadi channel gaming, bisa kamu lihat informasi lengkapnya di sini nih.

Youtuber adalah salah satu profesi yang banyak disegani anak muda. Berbagai jenis channel pun telah hadir di YouTube, mulai dari masak-memasak, tutorial membuat alat, hingga gaming. Nah, ternyata ada salah satu channel gaming yang digemari penikmat YouTube, dia adalah BrandonKent Everything.

Pembawaannya yang tampak seperti orang marah-marah justru membuatnya terkenal dan banyak disukai para penonton, khususnya dalam game Mobile Legends. Nah, buat kamu yang ingin mengenal lebih dekat dengan BrandonKent, Dunia Games akan membuat sedikit profil tentangnya.

Profil dan Biodata BrandonKent

  • Nama lengkap: Brandon Sugianto Kentjana
  • Nama beken: BrandonKent
  • Tanggal lahir: 26 November 1992
  • Usia: 31 tahun (pada 2023)
  • Agama: Kristen
  • Asal: Indonesia
  • Profesi: Konten kreator
  • Akun Instagram:@brandonkentjana
  • Kanal YouTube: Brandon Kent

Profil dan Fakta-fakta Menarik soal BrandonKent

1. Punya Nama Asli Brandon Sugianto Kentjana

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Banyak dari kamu yang pasti mengenal nama BrandonKent hanya dari channel YouTube saja, kan? Eits, sebenarnya enggak salah juga loh, karena nama channel YouTube-nya memang diambil dari nama asli, yaitu Brandon Sugianto Kenjana. Kent lahir di Palembang, Sumatera Selatan pada tanggal 26 November 1992. Artinya, saat ini Kent sudah berumur sekitar 28 tahun. Sejak kecil, Kent memang sudah gemar bermain game, khususnya Dota 2 pada saat dia masih menjadi anak warnet (warung internet).

2. Pernah Mengadu Nasib di Australia

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Usai lulus dari jenjang sekolah menengah atas (SMA), Kent mencoba mengadu nasib ke luar Indonesia, tepatnya ke Australia dengan bermodalkan uang sebesar Rp80 juta yang didapatkan dari bisnis toko ponselnya. Pada saat pergi ke Australia, Kent mengandalkan visa pelajar untuk mencari pekerjaan sekaligus kuliah.

Mendapatkan pekerjaan, Kent menghabiskan 12 jam waktunya untuk bekerja di restoran -- mulai dari memasak hingga mencuci piring.

Karena menghabiskan waktu yang sangat lama untuk bekerja, Kent pun akhirnya kesulitan untuk mengikuti mata kuliah. Hal ini pun membuatnya kembali ke Indonesia (selang empat bulan di Australia).

3. Terkenal Lewat Konten Prank Lebih Dulu

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Sebelum terkenal lewat video bermain game, BrandonKent justru sudah dikenal lewat aksi-aksi gokilnya dalam membuat prank . Inspirasinya untuk membuat channel prank berasal dari kebiasaannya yang suka menyaksikan konten-konten seperti itu hingga larut malam di YouTube. Beberapa channel YouTube yang ia jadikan inspirasi untuk membuat video prank antara lain adalah BigDawsTv, ThatWasEpic, dan angrypicnic.

BrandonKent bisa dibilang adalah orang pertama yang mempunyai konsep prank menarik di Indonesia -- bersamaan dengan David Beat. Ia memulai konten prank-nya pertama kali pada tahun 2016 dengan konsep eksperimen sosial tentang tanggapan orang Indonesia saat melihat orang Singapura yang sedang mencari teman. Adapun untuk latar tempatnya ia ambil di Universitas Pelita Harapan (UPH) dengan modal kamera ayahnya.

Baca Juga >> Lokapala Hadirkan Ksatriya Baru Bernama Tara, Tank dengan Empat Tangan!

4. Hampir Menyerah Mengembangkan Channel

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Usahanya dalam membangun channel YouTube patut diapresiasi. Meski disibukkan dengan bisnis toko ponselnya, Kent tetap mencoba membuat konten -- meski itu hanya pekerjaan sampingan. Sebenarnya, itu juga belum bisa disebut pekerjaan, karena Kent belum mendapatkan satu peser pun dari video yang ia buat.

Alasan kenapa ia tidak mendapatkan penghasilan karena channel YouTube-nya belum bisa dimonetisasi. Dan, dalam empat bulan pertama, ia pun sempat ingin menyerah karena dilema antara memilih YouTube atau proyek lain yang ditawarkan kepadanya.

Meski sempat terkendala di monetisasi, akhirnya Kent mendapatkan penghasilan pertamanya di awal tahun 2017 sebesar Rp1 juta.

5. Punya Komitmen dalam Membuat Konten Prank

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Meski tidak setting-an, tapi BrandontKent memiliki komitmen dalam membuat konten. Dia menghindari beberapa jenis prank yang menurutnya tidak baik untuk dilakukan, seperti prank membohongi para kurir ojek online yang saat itu tengah ramai. Nah, karena komitmennya ini, Kent akhirnya banyak disukai. Subscriber-nya pun melonjak pesat!

Sayangnya, meski mendapatkan jumlah subscriber yang banyak, tapi Kent tetap kurang senang karena penghasilan yang ia dapatkan tidak sebanding dengan usahanya dalam membuat konten. Pasalnya konten prank memang membutuhkan proses rumit karena harus keluar rumah serta berinteraksi dengan banyak orang. Alasan-alasan tersebutlah yang membuatnya beralih ke ranah gaming

6. Memutuskan untuk Fokus ke Konten Gaming

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Kecintaan dalam bermain game membawanya masuk ke ranah gaming dengan mengenal Warpath -- mantan pemain SaintsIndo. Dalam dunianya yang baru Kent ternyata cukup senang karena konten-konten game sangat cocok untuknya dan memiliki adsense lebih besar.

Ia pun akhirnya mencoba-coba dengan membuat tayangan live streaming. Pada minggu pertama, jumlah penontonnya sangat sedikit, yakni sebanyak 15 orang saja. Namun, jumlahnya terus meningkat hingga dalam dalam sebulan akhirnya bisa mencapai 10,000 penonton. Wow!

Karena perkembangannya yang pesat, Kent pun memutuskan untuk mengembangkan channel baru yang ia beri nama BandonKent Everything. Di channel barunya, Kent berhasil mendapatkan 5,000 subscriber dalam waktu tiga bulan.

7. Sukses dengan Dunia Gaming di YouTube

Sumber gambar: YouTube Draw My Life Indonesia

Karena aktif dalam membuat konten game, akhirnya channel YouTube BrandonKent Everything sekarang sudah mendapatkan jumlah subscriber sebanyak empat juta orang. Bahkan Kent menjadi brand ambassador salah satu tim besar di Indonesia, yakni Genflix Aerowolf. Selain itu, ia juga mendapatkan kerja sama dengan Facebook untuk menjadi streamer di platform Facebook Gaming.

Karena kerja kerasnya, kini Kent juga memiliki berbagai bisnis baru, seperti top up diamond dan joki Mobile Legends; bisnis pakaian; hingga bisnis makanan yang ilmu memasaknya didapatkan kala bekerja di Australia.

Nah, itulah profil singkat tentang BrandonKent yang kini besar di dalam konten game. Bagaimana menurutmu?

Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games

Baca Juga >> Selain Mikasa, Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Windah Basudara Jadikan Cosplay

Sumber: YouTube Draw My Life Indonesia

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Pertama Kalinya Game Indonesia Hadir di World Cyber Games 2024

Esports | 05 June

Odin Blessing Mempengaruhi Drop Rate Card di Ragnarok X: Next Generation?

Games | 23 July

VALORANT VCT Masters 2023 Akan Diadakan di Tokyo

Esports | 27 December

ASUS Ungkap Laptop ROG Optimal untuk Penggunaan AI

Gadget | 25 October

Wow, Selain Thor, Ini 5 Superhero Worthy yang Pernah Mengangkat Mjolnir

Movie | 30 January

Jangan Salah Sangka, 5 Karakter Anime Terlihat Lemah Tapi Sangat Kuat!

Berita | 21 April

DG Esports Pamit dan Berganti Nama Menjadi Kagendra!

Berita | 13 January

Tim Indonesia Juara WEC 2024 Riyadh IESF MLBB Women

Mobile Legends | 20 November