Pembelian Cepat
0 min reading

Profil ONIC Lydia Serta Faktanya, Brand Ambassador ONIC yang Punya Banyak Bakat

Profil ONIC Lydia: TikToker yang digandeng ONIC Esports menjadi brand ambassador. Kehadiran Lydia melengkapi pesona 7 Bidadari ONIC.

Just For Fun | 13 November

2023-03-21T15:20:52.000Z

Di balik kesuksesan pria, biasanya ada peran wanita hebat. Begitu juga dengan kesuksesan ONIC yang menjadi juara paruh musim MPL ID Season 11, di belakangnya ada brand ambassador dan talent yang cantik-cantik. Salah satu dari 7 bidadari ONIC adalah ONIC Lidya. Yuk, cek profil ONIC Lydia berikut.

ONIC Lydia merupakan TikToker yang digandeng ONIC Esports menjadi brand ambassador. Kehadiran Lydia melengkapi pesona 7 Bidadari ONIC.

Profil ONIC Lydia

Biodata ONIC Lydia

Berikut informasi lengkap terkait profil dan biodata ONIC Lydia.

  • Nama: Lydia Setiawan
  • Tanggal lahir: 24 Juli 2004
  • Asal: Samarinda, Kalimantan Timur
  • Agama: Kristen
  • Instagram: @lydiaaas__
  • TikTok: @lydiaaas_
  • Pekerjaan: Gamer, Model

Baca Juga:

Fakta ONIC Lydia

1. TikToker yang Langganan FYP

ONIC Lydia dikenal sebagai TikToker yang langganan masuk FYP. Gara-gara beken di TikTok inilah ONIC Esports jadi tertarik untuk merekrut Lydia sebagai brand ambassador Tim Landak Kuning.

Di TikTok, Lydia sering menghibur pengikutnya dengan konten menarik seperti dance. Lydia juga kerap membagikan kesehariannya sebagai BA bersama Bidadari ONIC lainnya.

2. Hobi Traveling

Ternyata ONIC Lydia memiliki kanal YouTube. Nah, salah satu video yang diunggahnya di YouTube adalah vlog traveling. Bisa dibilang ONIC Lydia punya hobi jalan-jalan. Lydia juga mendokumentasikan cerita perjalanannya dalam bentuk vlog.

3. Sempat Dikabarkan Dekat dengan Butsss

Ternyata sempat beredar rumor jika ONIC Lydia dekat dengan salah satu player ONIC Mobile Legends, yaitu Butsss. Lydia dan Butsss sendiri memang pernah terlibat dalam konten FTV di NimoTV. Dari sinilah muncul isu bahwa Butsss dan Lydia memiliki hubungan yang spesial.

4. Punya Bakat Bernyanyi

Selain memiliki paras ayu, ternyata ONIC Lydia juga punya suara yang bagus. Bisa dibilang Lydia punya potensi untuk menjadi penyanyi. Lydia sendiri memang hobi bernyanyi dan menari.

ONIC Lydia merupakan paket komplit. Selain berparas cantik, ONIC Lydia punya banyak bakat lainnya, seperti menyanyi, menari, model, dan bermain game. 

5. Tidak Diajak di Video Roster ONIC

ONIC Lydia yang punya bakat bernyanyi justru tidak ikut dalam proses pembuatan video roster ONIC. Padahal konsep video roster tersebut memakai gimmick Bidadari ONIC bermain band.

Sewaktu ONIC mengumumkan roster untuk MPL ID Season 11, Brand Ambassador ONIC beserta talent membuat video roster ONIC. Di video roster ONIC, Peyi menjadi gitaris, sedangkan Vior jadi vokalis, Vonzy membetot bass, Anisa memetik gitar, dan Gebian menabuh drum. 

Di awal video, Kayess sempat bermain piano sebentar, lalu meyakinkan Cesian bahwa video roster kali ini bakalan bagus. Sementara itu, Lydia hanya bisa menangis sembari makan kentang goreng. Lydia mengaku tidak diajak.

6. Viral karena Video 12 Menit

Sebuah video berdurasi 12 menit 13 detik yang diduga mirip dengan ONIC Lydia, selebgram dan talent dari Onic Esports, sedang viral di media sosial. Banyak netizen yang memperbincangkan video ini, tapi belum ada pernyataan resmi dari Lydia atau manajemen ONIC mengenai kebenaran video tersebut.

Banyak pengguna media sosial yang penasaran dan mencari tautan video tersebut, tapi perlu diingat pentingnya berhati-hati dalam mengakses dan menyebarkan konten yang belum terkonfirmasi. Sebab berbenturan dengan UU ITE dan moral. Selain itu, ada risiko terserang malware saat mengakses situs berbahaya.

Nah, itulah profil ONIC Lydia serta biodata, dan faktanya.

Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Clover Akui "Comfort Pick" Jadi Kekuatan EVOS Legends di MPL ID Season 7

Berita | 05 April

Dream Team MPL Indonesia Season 12 (S12) Week 1 Versi Dunia Games, Siapa Saja?

Mobile Legends | 18 July

Guide dan Build Evelynn Wild Rift Terbaik, Habisi Musuh Secara Diam-diam!

Games | 11 November

Kejutan Menarik Untuk Para Gamer Periode 7-9 Maret 2020

Berita | 07 March

Chip Mobile Legends, Hero Support dan Tank Terbaru di Land of Dawn

Mobile Legends | 05 March

Sudah Resmi Diumumkan, Inilah Jadwal MSC 2021!

Berita | 25 May

Ini 4 Pro Player MPL Indonesia dengan Win Rate 100% di Signature Hero Mereka

Mobile Legends | 09 May

Berikut Adalah Detail Menarik Tentang Map Leak GTA 6

Games | 23 May