Profil Vivi Novika Brand Ambassador Persija Esports, Jago PUBG Mobile dan MLBB
Selama bermain untuk RRQ, Vivi memainkan peran penting dalam divisi PUBG Mobile dan Mobile Legends. Simak profil dan biodata Vivi Novika berikut.
Berita | 12 February
Oleh Haris Firmansyah
Vivi Novika adalah seorang mantan pemain profesional dalam dua game populer, yakni PUBG Mobile dan Mobile Legends. Dia memulai karirnya sebagai pro player dengan memperkuat tim RRQ, salah satu organisasi esports terkemuka di Indonesia. Selama bermain untuk RRQ, Vivi memainkan peran penting dalam divisi PUBG Mobile dan Mobile Legends. Simak profil dan biodata Vivi Novika berikut.
Profil Vivi Novika Brand Ambassador Persija Esports
Berikut biodata Vivi Novika:
- Nama lengkap: Vivi Novika Lee
- Tanggal lahir: 22 November 1999
- Asal: Jakarta
- Pendidikan: Universitas Pelita Harapan (Jurusan Hukum)
- Instagram: @viviinovika
- YouTube: Vivi Novika Official
Fakta Vivi Novika
Berikut adalah 5 fakta menarik tentang Vivi Novika.
1. Jago PUBG Mobile dan Mobile Legends
Vivi Novika menonjol dalam permainan PUBG Mobile dan Mobile Legends. Prestasi esports Vivi Novika termasuk menjadi runner-up di Woman Star League Season 3 dan menduduki peringkat keempat di Unipin Ladies Series Season 1.
2. Mantan Player RRQ
Vivi Novika dikenal sebagai mantan pemain di tim RRQ sebelum akhirnya memutuskan untuk mengambil jeda dari dunia esports pada tahun 2021. Dia merupakan bagian dari RRQ Mika, tim pertama divisi ladies MLBB milik RRQ, dan memperkuat RRQ Hikari.
3. Bintang Sinetron
Vivi Novika sempat terlibat dalam industri hiburan dengan bermain dalam beberapa sinetron populer seperti "Anak Jalanan" dan "Mermaid in Love".
4. Terjun ke Dunia Modeling
Selain berakting, Vivi Novika juga terlibat dalam dunia modeling, yang terbukti dari keikutsertaannya dalam ajang Indonesia Fashion Week (IFW) dan Miss Indonesia.
5. BA Persija Esports
Setelah mengambil cuti dari dunia esports, Vivi Novika memutuskan untuk kembali ke dunia esports pada tahun 2024. Dia bergabung dengan Persija Esports, sebuah organisasi yang berbasis di Jakarta dan dikenal dengan sebutan "Macan Kemayoran".
Nah, itulah profil, biodata, dan fakta Vivi Novika.
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.