Resident Evil 4 Remake Rilis Untuk iOS Bulan Depan, Catat Tanggalnya!
Akhirnya yang dinantikan tiba, Resident Evil 4 Remake untuk pengguna iOS akan segera hadir bulan depan. Catat tanggal rilis gamenya di iOS berikut ini.
Berita | 08 November
Oleh Tiza Putri
Capcom mengumumkan bahwa game Resident Evil 4 Remake akan segera muncul di perangkat seluler untuk versi iOS untuk Mac, iPhone, dan iPad yang akan diluncurkan melalui App Store pada 20 Desember 2023 mendatang. Selain itu, Capcom menambahkan jika downloadable content “Separate Ways” juga akan tersedia di tanggal yang sama. Saat ini gamenya sudah tersedia untuk per-order dari Apple App Store.
Capcom bersama Apple pertama kali mengungkapkan pada 12 September 2023 bahwa Resident Evil 4 Remake terbaru akan muncul di berbagai perangkat seluler iOS bersamaan dengan Resident Evil Village. Ini bukan satu-satunya game konsol modern milik Capcom yang hadir di perangkat seluler Apple, karena Death Stranding dan Assassin's Creed Mirage juga akan dirilis untuk perangkat iPhone dan iPad.
Untuk kampanye DLC Separate Ways sendiri sebelumnya sudah dirilis sejak 21 September lalu, yang akan dibintangi oleh Ada Wong sebagai protagonis utamanya yang akan menampilkan sisi lain dari misi penyelamatan Leon di pedesaan Eropa. Untuk mengakses konten tambahan baru game ini, tentunya kalian harus memiliki Resident Evil 4 Remake terlebih dahulu.
Game Resident Evil 4 Remake kini tersedia untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X, dan PC melalui Steam. Sementara untuk versi iPhone atau iOS akan tersedia mulai 20 Desember 2023 mendatang.
Jika kalian membutuhkan informasi lainnya mengenai game, film, anime, atau esports, kalian dapat mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store. Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games.
Baca Juga>>7 Fakta Resident Evil 4 Remake yang Wajib Diketahui Gamer
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.