Pembelian Cepat
4 min reading

15 Speaker Bluetooth Terbaik 2024, Entertaiment dan Gaming Makin Seru!

Inilah daftar rekomendasi speaker Bluetooth terbaik versi Dunia Game mulai dari yang Budget hingga Mahal yang dapat membuat pengalaman entertaiment makin seru!

Just For Fun | 21 November

Salah satu perangkat yang kamu butuhkan untuk mendengarkan musik dimanapun dan kapanpun adalah perangkat speaker Bluetooth terbaik yang bisa menemani semua aktivitasmu. Perangkat ini diminati karena mudah dibawa, praktis, dan menawarkan kualitas suara yang mumpuni untuk mendengarkan musik, menonton film, hingga bermain game. Baik untuk pesta di halaman rumah, aktivitas di kolam renang, atau kegiatan outdoor lainnya seperti berkemah, speaker Bluetooth dapat menghidupkan suasana menjadi lebih menyenangkan. Jika kamu sedang mencari speaker Bluetooth terbaik untuk mendukung hiburan dan gaming, berikut ini adalah 15 rekomendasi yang bisa  kamu pertimbangkan!

Rekomendasi Speaker Bluetooth Terbaik 2024 Cocok Untuk Nonton Film dan Gaming

1. Sony SRS-XB13

Speaker mungil ini memiliki desain compact dengan sertifikasi IP67, membuatnya tahan di segala cuaca. Dengan daya tahan baterai hingga 16 jam, speaker ini dilengkapi Bluetooth® Connection 4 dan Fast Pair 5. Cocok untuk dibawa ke mana saja, Sony SRS-XB13 dibanderol sekitar Rp 400 ribuan.

2. Xiaomi Mi AiMini Voice Assistant

Xiaomi Mi Ai Mini hadir dengan desain full metal casing yang pas dalam genggaman. Menggunakan Bluetooth 5.0 untuk koneksi yang efisien dan stabil, speaker ini juga dilengkapi noise reducing dan kualitas suara HD. Harganya cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp 400 ribuan. Bagi yang mencari speaker kecil namun berkualitas, Mi Speaker Mini adalah pilihan yang cocok.

3. JBL Go 2

JBL Go 2 sangat populer di kalangan anak muda berkat fitur peredam gema dan noise, serta bentuknya yang compact. Baterainya bisa bertahan hingga 5 jam, cocok untuk mendukung kegiatan sehari-hari. Harga speaker ini adalah Rp 350 ribuan.

4. Jete S3

Jete S3 memiliki sertifikasi IPX7 yang tahan air dan debu, serta fitur Surround Sound yang menghasilkan suara 360°. Baterainya mampu bertahan hingga 25 jam, membuatnya ideal untuk acara outdoor. Speaker ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 499 ribuan.

5. Logitech X50

Logitech X50 menawarkan jangkauan Bluetooth hingga 9 meter dan baterai yang bertahan hingga 15 jam. Dilengkapi kabel jack 3.5 mm, speaker ini bisa terhubung dengan perangkat lain. Harganya berada di kisaran Rp 200 ribuan.

6. Vivan VS 15

Vivan VS 15 dilengkapi teknologi Hi-Fi yang menghasilkan suara nyaman di telinga. Dengan Bluetooth 5.3 dan sertifikasi IPX7, speaker ini dapat digunakan di berbagai kondisi. Harga yang dibanderol adalah Rp 366 ribuan.

7. Simbadda CST 102N

Speaker Bluetooth dari Simbadda ini ramah di kantong namun tetap menawarkan kualitas baik dengan Bluetooth V 4 yang menjangkau hingga 9 meter dan baterai yang tahan hingga 8 jam. Harganya sekitar Rp 499 ribuan.

8. Marshall Emberton

Marshall Emberton mengusung desain mirip amplifier dengan kualitas suara luar biasa. Teknologi True Stereophonic menghasilkan suara 360° dari semua sisi speaker dan menjadikannya sangat layak untuk dibeli dan menjadi salah satu speaker Bluetooth terbaik. Untuk kualitas dan desain premium ini, harga speaker sekitar Rp 2,5 jutaan.

9. Anker Soundcore Mini A3101

Dijuluki sebagai “super-portable bluetooth speaker”, Anker Soundcore Mini memiliki daya tahan baterai hingga 15 jam. Selain Bluetooth, speaker ini mendukung micro SD card, kabel AUX, dan radio FM. Harga speaker ini sekitar Rp 300 ribuan.

10. Robot Speaker Bluetooth RB100

Robot RB100 adalah speaker Bluetooth compact dengan baterai berkapasitas 1200 mAh, memungkinkan waktu pemutaran hingga 3 jam. Speaker ini mendukung koneksi via TF Card, Bluetooth, atau USB. Harganya sekitar Rp 100 ribuan, cocok untuk pengguna yang mencari portabilitas.

11. JBL Flip 5

JBL Flip 5 menghadirkan kualitas suara dengan bass yang nendang berkat output 20W RMS. Dengan sertifikasi IPX7, speaker ini tahan air dan bisa digunakan hingga 12 jam. Harganya sekitar Rp 1,3 jutaan.

12. Baseus AeQur V2 Bluetooth Wireless Speaker

Baseus AeQur V2 menggunakan teknologi Bluetooth 5.0 untuk kualitas suara surround. Speaker ini mendukung TWS untuk pengalaman audio stereo dengan dua speaker. Cocok untuk yang ingin menikmati pengalaman audio yang lebih mendalam. Harganya sekitar Rp 300 ribuan.

13. Lenovo K3 Portable Speaker

Thinkplus Lenovo K3 Portable Speaker menggunakan teknologi Bluetooth 5.0 yang menawarkan koneksi lebih stabil. Dengan desain yang ringkas dan dilengkapi lanyard, speaker ini sangat mudah dibawa ke mana saja. Kualitas audionya unggul dengan treble yang jernih, midrange yang kaya, dan bass yang mendalam. Tombol silikon yang nyaman dan responsif membuatnya mudah dioperasikan. Harganya sekitar Rp 80 ribuan.

14. Simbadda CST 370N Mini

Simbadda CST 370N Mini menawarkan fitur tambahan untuk menerima panggilan telepon dan mendukung sinyal radio. Speaker ini juga mendukung memori MP3, namun baterainya cenderung boros. Harganya sekitar Rp 160 ribuan.

15. UE Wonderboom 2

WONDERBOOM 2 adalah speaker Bluetooth terbaik untuk menikmati musik dengan penuh keseruan dan gaya. Speaker ini menghadirkan audio 360° yang jernih dan menyeluruh, lengkap dengan bass yang seimbang untuk pengalaman mendengarkan yang memukau. Speaker ini memiliki daya tahan baterai hingga 13 jam dan tahan air dan debu dengan sertifikasi IP67. Cocok untuk outdoor, harganya sekitar Rp 1 jutaan.

Itulah beberapa rekomendasi speaker Bluetooth terbaik di tahun 2024 yang bisa dipertimbangkan untuk kebutuhan hiburan dan gaming. Masing-masing memiliki kelebihan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhanmu. Jika kamu mencari TWS terbaik, kamu bisa membaca ulasan lengkapnya di sini. Happy shopping!

Nantikan informasi informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya.   Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Comifuro 15 akan Dihadiri Tower of Fantasy, Kunjungi dan Dapatkan Merchandisenya!

Berita | 23 September

Temani Kamu #DiRumahAja, Yuk Ikutan Penawaran Lord of Estera! Banyak Hadiahnya Loh!

Berita | 01 April

Cristiano Ronaldo Bakal Hadir Sebagai Karakter Free Fire Terbaru?

Games | 27 November

SBS One Piece: Kapan Sih Nami Meluangkan Waktu Untuk Menggambar Peta Dunia?

Anime & Manga | 20 April

Mashle Anime: Sinopsis Dan Opsi Streaming

Anime & Manga | 09 May

Dunia Games PLAYFROMHOME #DIRUMAHAJA Periode 5 April 2022

Event | 05 April

Pecah Banget! Ini Keseruan Konser NCT DREAM “THE DREAM SHOW2:In A DREAM” in Jakarta

Event | 09 March

Download Minecraft Java Edition & Bedrock Edition Gratis

Games | 05 January