5 Cara Untuk Membedakan Mana BOT dan Pemain Asli di PUBG Mobile!
Cek perbedaan BOT dan pemain asli berikut ini.
Games | 18 September
Oleh Ridwan Hidayah
Sejak kehadiran PUBG Mobile beberapa waktu lalu, game bertemakan battle royale yang dibuat oleh developer Lightspeed & Quantum ini ternyata berhasil menduduki tangga Top Free Game Google Play Store dan juga menggeser beberapa game mobile yang sudah lama bertengger dalam daftar tersebut.
Keberhasilan tersebut tak terlepas dari banyaknya pemain PUBG Mobile yang bisa mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner dengan mudah. Namun ternyata tak semua lawan yang kamu hadapi di sini adalah pemain asli alias manusia. Nyatanya, ada begitu banyak BOT yang berkeliaran, yang membuatmu merasa sudah jago dan seakan dapat membunuh banyak musuh. Nah, biar gampang membedakan mana musuh yang bot dan mana yang asli, simak cara-caranya di bawah ini!
1. Aim Milik BOT Sangat Buruk
Saat kamu berhadapan dengan seorang pemain lain, kamu dapat mengetahui apakah itu pemain asli atau BOT hanya dengan melihat aim-nya. Apabila kamu tidak mati dalam waktu 3 detik dan hanya terluka sedikit, bisa dipastikan bahwa itu adalah BOT!
2. BOT Tidak Bisa Berlari
Saat kamu menemukan pemain dari kejauhan maupun jarak dekat, cobalah berlari sambil melihat ke belakang. Apabila pemain tersebut menghampirimu sambil berjalan polos, bisa dipastikan itu adalah BOT. Tapi kalau pemain tersebut berlari dan menghilang, berhati-hatilah karena pemain tersebut siap mengintaimu dari mana saja.
3. Tidak Ada Inisiatif untuk Bersembunyi
Apabila kamu menembaki seseorang dari manapun dan ia tidak berlari atau bersembunyi di tempat terdekat, bisa jadi pemain tersebut adalah BOT. Entah kenapa, sistem BOT yang ada di PUBG Mobile tidak sehebat itu, malah terkesan culun.
4. Nickname-nya Alay!
Salah satu cara mudah untuk membedakan mana BOT dan pemain adalah melihat nickname pemain tersebut. Kalau nickname-nya terkesan alay dan tidak jelas seperti memakai nama orang atau tidak ada artinya, ditambah beragam alasan di atas, sudah pasti pemain tersebut adalah BOT.
5. BOT Bakal Langsung ke Arah Suara Tembakan
Hal terakhir yang membuatmu lebih mudah membedakan mana BOT dan pemain asli adalah dengan melihat pergerakannya terhadap suara tembakan. Jika pemain tersebut hanya berjalan ke arah tembakan dengan polosnya, pasti itu BOT.
Itulah cara mudah untuk membedakan mana BOT dan pemain asli di PUBG Mobile. Kalau kamu dapat chicken dinner tapi banyak pemain dengan ciri-ciri di atas, jangan terlalu bangga ya guys karena lawanmu itu cuma BOT! Tapi ada bagusnya kamu jadikan kesempatan itu untuk melatih aim baik dari jarak dekat maupun jarak jauh. Jangan lupa follow media sosial DuniaGames untuk informasi seputar PUBG Mobile lainnya ya!
FANPAGE FACEBOOK: Duniagames
INSTAGRAM: @duniagames.co.id
LINE@: @duniagames
YOUTUBE: Dunia Games
Apps DG: tsel.me/dgapps
Komentar ( 2 )
Please login to write a document.
luckyckp187
Fvsxfvvvdxsxhgf
Balas
DGUSER228574
Seru banget
Balas